Duo Laptop Asus VivoBook Ultra A412 dan K403 Hadir di Indonesia
Asus baru saja memperkenalkan duo laptop baru dari lini VivoBook, yakni Ultra A412 dan K403. Kedua laptop anyar ini memiliki bodi yang dirancang ringkas agar mudah untuk dibawa-bawa.
Asus SEA Regional Director Jimmy Lin mengatakan pihaknya sengaja membuat laptop berukuran kecil untuk memenuhi kebutuhan pasar.
"Tren konsumen lah yang mendorong kami untuk merancang laptop yang semakin kecil," ujar Lin ketika berbicara dalam panggung peluncuran Vivobook Ultra A412 dan K403 di Jakarta, Kamis (20/6/2019).
VivoBook Ultra 412 diklaim Asus sebagai "laptop ultrabook 14 inci warna-warni terkecil di dunia". Bobotnya 1,5 kilogram dengan ketebalan 1,9 cm. Layarnya menggunakan LED 14 inci dengan resolusi Full-HD.
Di sektor hardware, VivoBook Ultra A412 didukung GPU NVIDIA GeForce MX250 dan tiga pilihan prosesor Intel Core i3, i5, dan i7 generasi ke delapan. Kapasitas RAM mencapai 8 GB dengan media penyimpanan SSD hingga 512 GB.
Untuk menunjang konektivitas, laptop ini dilengkapi beberapa port seperti USB 3.1 (Gen1) Type-C, 1x USB 3.1 (Gen1) Type-A, USB 2.0 Type-A, HDMI, audio jack, dan MicroSD card reader.
Laptop ini juga dilengkapi HD web camera dan sensor pemindai sidik jari yang terletak di sudut atas kanan touch pad.
Ada empat varian warna yang ditawarkan yakni Transparent, Slate Grey (abu-abu), Peacock Blue (biru), Coral crush (merah).
Asus VivoBook Ultra A412 Core i3/4 GB/512 GB dijual dengan harga Rp 7,6 juta, Core i5/ 8 GB/ 512 GB seharga Rp 10,3 juta, Core i5 MX250 GPU/ 8 GB/ 512 GB seharga Rp 11,3 juta, dan Core i7 MX250 GPU/8 GB/ 512 GB seharga Rp 13,8 juta.
Sementara itu, Asus VivoBook Ultrabook K403 secara desain dan spesifikasi hampir mirip dengan Ultrabook A412.
Hanya saja, keunggulan Ultrabook K403 ada pada baterai yang diklaim bisa bertahan hingga 24 jam dengan kapasitas 72Wh.
Kendati sama-sama memiliki layar 14 inci LED Full-HD, Bobot laptop ini lebih ringan, yakni 1,3 kg dengan ketebalan 16,5 mm. Bingkai layarnya 4,1 mm dengan rasio bodi ke layar 87 persen.
Keunggulan lain VivoBook Ultra K403 ada pada ketangguhannya. Laptop ini diklaim lulus tes ketahanan MIL-STD 810G yang lolos uji temperatur, getaran, dan tahan banting.
Laptop ini tersedia dengan pilihan dua model prosesor Intel generasi kedelapan yakni Core i3 dan Core i5. VivoBook Ultra K403 turut dibekali RAM 4GB berjenis LPDDR3 dan SSD hingga 512 GB.
Bodinya berbalut metal dengan dua varian warna yakni Petal Pink dan Silver Blue
VivoBook Ultrabook K403 dijual dengan harga Rp 8,1 juta untuk model Core i3/4 GB/ 512 GB dan untuk model Core i5/ 8 GB/ 512 GB dijual seharga Rp 10,8 juta.
Laptop Vivobook Ultra A412 dan K403 sudah dipasarkan mulai hari ini di semua gerai Asus di Indonesia.
Belum ada Komentar untuk "Duo Laptop Asus VivoBook Ultra A412 dan K403 Hadir di Indonesia"
Posting Komentar