Galaxy Note 9 Berpunggung Emas Murni 1 Kilogram Dijual Rp 800 Jutaan
- Saat diluncurkan 9 Agustus lalu di New York, Amerika Serikat, Samsung memperkenalkan empat varian warna Galaxy Note 9 yang bisa dipilih. Mereka adalah Lilac Purple, Midnight Black, Metallic Cooper, dan satu warna unggulan Ocean Blue.
Varian Ocean Blue terlihat cocok dengan punggung biru tua dan warna kuning S Pen nan elegan. Namun salah satu perusahaan Rusia mungkin menganggap varian tersebut kurang mewah.
Caviar, perusahaan yang dikenal gemar mengkustom material mewah ke perangkat gadget, membuat Galaxy Note 9 bersepuh emas murni 1 kilogram. Emas tersebut dibalurkan ke punggung perangkat.
Galaxy Note 9 "Fine Gold Edition" itu ditawarkan seharga 3,87 juta ruble Rusia atau sekitar Rp 845 jutaan. Itu untuk model paling murah yang setara dengan harga Rp 13.499.000 untuk varian RAM 6 GB dan ROM 128 GB.
Jika ingin membeli varian RAM 8 GB/512 GB, siap-siap merogoh kocek lebih dalam lagi untuk menambah 1.000 euro, atau sekitar Rp 16,6 juta. Jadi kurang lebih, harganya lebih dari Rp 861 juta.
Karena fokus pada desain, tentu saja Caviar tidak mengotak-atik "jeroan" flagship ini. Caviar juga menyediakan varian mewah lain seperti ukiran emas, kulit buaya, komposit unik dalam desain yang modis dan bentuk nan elegan, dan juga logo emas Federasi Rusia.
Untuk deretan tersebut, rata-rata harganya dibanderol 3.000 euro atau sekitar Rp 50 jutaan, lebih murah dibanding varian "Fine Gold Edition" dengan baluran emas murni, sebagaimana KompasTekno lansir dari GSM Arena, Sabtu (18/8/2018).
Bagi Anda yang mungkin bosan dengan desain Galaxy Note 9 atau kurang puas dengan kemewahan yang di tawarkan, bisa membeli Galaxy Note 9 Fine Gold Edition di tautan berikut.
Belum ada Komentar untuk "Galaxy Note 9 Berpunggung Emas Murni 1 Kilogram Dijual Rp 800 Jutaan"
Posting Komentar